Tuesday, September 25, 2018

Inlislite Di Perpustakaan Daerah | Kab. Klaten | DailyLife2 | Mukti911

 
 
A. Pendahuluan
Nah kali ini aku akan sharing pengalamanku saat aku bertugas di Dinas Arsip dan Perpustakaan Kab. Klaten. Pada hari Senin, 24 September 2018 aku dan temanku ( Choirul Septyono ) melakukan Pelatihan untuk Inlislite v3.

B. Latar Belakang
Melakukan pelatihan untuk pengunaan dan pengolahan data buku dan sirkulasi diperpustakaan daerah dengan menggunakan aplikasi otomasi perpustakaan yaitu Inlislite v3 ( Intergrated Library System.

C. Maksud & Tujuan
Agar nantinnya inlislite dapat digunakan untuk sistem otomasi perpustakaan di perpustakaan daerah kab. Klaten. Dan juga parapustakawan mampu melakukan pengunaan dan pengolahaan data buku dan sirkulasi dengan Inlislite.

D. Waktu Pelaksanaan
  •     07:00 - Selesai
E. Pembahasan
Nah pada hari ini kami mengagendakan untuk melakukan pelatihan untuk pustakawan untuk melakukan pengolahan dan optimalisasi penggunaan aplikasi otomasi perpustakaan dengan Inlislite v3.

Hari ini masih sama agenda yang kami lakukan adalah menginput data anggota agar nantinya saat pengimplementasian data keanggotaan bisa dilakukan. Nah data yang berhasil kami kumpulkan kemarin 300 Anggota kemudian untuk target hari ini kami harus mampu melakukan penginputan data sebanyak 500 Anggota.

Kemudian sambil melakukan input data kami juga melakukan pelatihan untuk bagaimana cara sirkulasi bekerja di Inlislite. Nah tempatnya di bagian pelayanan di perpustakaan. Nah situ saya melakukan pelatiha trhadap dua orang yaitu Pak Pur dan Pak Pradoto.

Kenapa kok dua orang saja... Nah permasalahannya adalah PC yang digunakan sebagai sirkulasi hanya satu otomatis maka metode penyampaian materi untuk pengunaan sirkulasi harus satu per satu.

Nah itu lah hal yang telah kami lakukan selama di arsipus.

H. Hasil yang didapat 
  • Dapat melakukan pelatihan untuk bagaimana cara mengakses inlislite dan penambahan data anggota dan sirkulasi sederhana.
I. Kesimpulan
Jadi kesimpulannya saat akan melakukan apapun harus ada persiapan lebih matang agar apa yang akan dilakukan sesuai dengan apa yang telah direncanakan sebelumnya.

J. Referensi 
  • inlislite.perpusnas.go.id

No comments:

Post a Comment