Wednesday, June 27, 2018

Cara Membangun Web Server (Apache, PHP, MySQL, phpMyAdmin ) di Debian Server | Mukti911


A. Pendahuluan
Pernah dengar isltilah Web Server, Lalu apa yang pertama kali terlintas di pikiranmu mengenai web server?. Maka dari itu, ayo sama sama bahas mengenai apa sebenarnya  web server. Beberapa orang mungkin, membayangkan web server sebagai sebuah server fisik penyimpan website. Namun, anggapan tersebut kurang sepenuhnya benar.

B. Latar Belakang
Karena web server dapat menjadi media penyimpanan sebuah halaman web.

C. Maksud dan Tujuan
Agar dapat membangun webserver.

D. Alat & Bahan
  • Koneksi Internet / Repository Lokal
  • Paket Server ( Apache2, PHP, MySQL, phpMyAdmin )
G. Pembahasan
Mungkin ada yang bilang bahwa webserver merupakan salah satu kebutuhan yang sangat penting digunakan oleh user untuk website yang mempunyai kapasitas penyimpanan yang besar dan juga akses yang cepat untuk trafik yang besar dalam mencegah terjadinya down pada suatu website atau aplikasi. Lalu apa itu Web Server adalah sebuah software yang memberikan layanan berbasis data dan berfungsi menerima permintaan dari HTTP ( 80 ) atau HTTPS ( 443 ) pada klien yang dikenal dan biasanya kita kenal dengan nama web browser (Mozilla Firefox, Google Chrome) dan untuk mengirimkan kembali yang hasilnya dalam bentuk beberapa halaman web dan pada umumnya akan berbentuk dokumen HTML.

Lalu apa fungsi sebenarnya dari Web Server Fungsi utama Web server adalah untuk melakukan atau akan mentransfer berkas permintaan pengguna melalui protokol komunikasi yang telah ditentukan sedemikian rupa. halaman web yang diminta terdiri dari berkas teks, video, gambar, file dan banyak lagi. pemanfaatan web server berfungsi untuk mentransfer seluruh aspek pemberkasan dalam sebuah halaman web termasuk yang di dalam berupa teks, video, gambar dan banyak lagi.
Lalu apa itu Apache, Apache sendiri merupakan contoh webserver yang paling banyak dipergunakan di Internet. Program ini pertama kali didesain untuk sistem operasi lingkungan UNIX. Apache mempunyai program pendukung yang cukup banyak. Hal ini memberikan layanan yang cukup lengkap bagi penggunanya. Beberapa dukungan Apache :
  • Kontrol Akses, Kontrol ini dapat dijalankan berdasarkan nama host atau nomor IP CGI (Common Gateway Interface) Yang paling terkenal untuk digunakan adalah perl (Practical Extraction and Report Language), didukung oleh Apache dengan menempatkannya sebagai modul (mod_perl) PHP (Personal Home Page/PHP Hypertext Processor)
  • Program dengan metode semacam CGI, yang memproses teks dan bekerja di server. Apache mendukung PHP dengan menempatkannya sebagai salah satu modulnya (mod_php). Hal ini membuat kinerja PHP menjadi lebih baik
  • SSI (Server Side Includes)
Web Server Apache mempunyai kelebihan dari beberapa pertimbangan di atas :
  •  Apache termasuk dalam kategori freeware.
  • Apache mudah sekali proses instalasinya.
  • Mampu beroperasi pada berbagai platform sistem operasi.
  • Mudah mengatur konfigurasinya. Apache mempunyai hanya empat file konfigurasi.
  • Mudah dalam menambahkan peripheral lainnya ke dalam platform web servernya.
Lalu kenapa dibutuhkan PHP di Web Server, Untuk membuat halaman web, sebenarnya PHP bukanlah bahasa pemrograman yang wajib digunakan. Kita bisa saja membuat website hanya menggunakan HTML saja. Web yang dihasilkan dengan HTML (dan CSS) ini dikenal dengan website statis, dimana konten dan halaman web bersifat tetap.

Sebagai perbandingan, website dinamis yang bisa dibuat menggunakan PHP adalah situs web yang bisa menyesuaikan tampilan konten tergantung situasi. Website dinamis juga bisa menyimpan data ke dalam database, membuat halaman yang berubah-ubah sesuai input dari user, memproses form, dll.

Untuk pembuatan web, kode PHP biasanya di sisipkan kedalam dokumen HTML. Karena fitur inilah PHP disebut juga sebagai Scripting Language atau bahasa pemrograman script.

Lalu dibutuhkan MySQL, Karena MySQL digunakan sebagai basis pengolahan ata.MySQL adalah salah satu aplikasi RDBMS (Relational Database Management System). Pengertian sederhana RDBMS adalah: aplikasi database yang menggunakan prinsip relasional. MySQL bersifat gratis dan open source. Artinya setiap orang boleh menggunakan dan mengembangkan aplikasi ini. Namun walaupun gratis, MySQL di support oleh ribuan programmer dari seluruh dunia, dan merupakan sebuah aplikasi RDBMS yang lengkap, cepat, dan reliabel.

Sebelumnya sudah sempat dibahas bahwa phpMyAdmin merupakan salah satu software penting dalam pengelolaan database dengan menggunakan MySQL (Bahasa SQL). Sesuai dengan namanya phpMyAdmin ini ditulis dalam Bahasa pemrograman PHP. Sempat dibahas juga bahwa phpMyAdmin khusus menangani pengelolaan database dalam lingkup website (World Wide Web). Sama halnya dengan MySQL, software yang rilis perdana pada tahu 1998 ini juga berlisensi GNU (General Public License) dan sudah mensupport mutilingual (multi bahasa) dalam user interfacenya.

Lalu apa hubungan paket paket teserbut dalam membangun sebuah web server, hubungan dari mereka untuk membangun web server adalah, Apache sebagai wadah dan penerima request website, lalu MySQL digunakan untuk pengolahan data dari website, lalu gunanya PHP adalah sebagai penghubung antara Apache dan MySQL. bagaimana dengan phpMyAdmin, phpMyAdmin adalah sebagai aplikasi untuk mempermudah pengolahan MySQL.

F. Langkah Kerja
  • Pertama pastikan kalian sudah tekoneksi dengan internet / repository lokal. Lalu buka Terminal masuk sebagai Root. Namun untuk menginstall Apache, MySQL, PHP dan phpMyAdmin tidaklah sulit. Ikuti langkah-langkahnya seperti berikut. Perbarui Paket Perbarui daftar paket di sistem Kalian sehingga Kalian dapat memiliki versi Apache Apache, PHP, MySql dan phpMyAdmin terbaru.
apt-get update
  • Instalasi Apache, Instal Apache melalui perintah berikut:
apt-get install apache2
  • Memeriksa Instalasi Apache yang berhasil, kalian dapat memeriksa apakah Apache telah terinstal dengan mengetikkan alamat IP server kalian http: // your-ip-address atau http://localhost jika Anda melakukannya di server lokal. Akan tampil seperti di bawah ini jika berhasil:
  •  Instalasi MySQL, Install MySQL melalui perintah berikut:
apt-get install mysql-server.
  • Anda juga akan diminta memasukkan password root MySql yang diinginkan. Meski bersifat opsional, jangan tinggalkan saja. Kata sandi default akun root kosong.
  •  Memeriksa Instalasi MySql jika Berhasi, Ketik perintah berikut:
mysql -u root -p
  •  Jika MySql telah berhasil diinstal, Kalian harus diminta memasukkan kata sandi. Masukkan kata sandi yang Kalian pilih pada langkah di atas. Kalian harus melihat prompt MySql seperti ini.
mysql>
  • Di sini Anda bisa menjalankan query mysql, membuat tabel dll. Sekarang untuk kembali, keluar dari MySql dengan mengetikkan perintah.
exit
  • Instalasi PHP dengan Ekstensi Biasa Digunakan, Instal PHP dan ekstensi yang umum digunakan:
apt-get install php libapache2-mod-php php-mysql php-curl php-gd php-json php-mcrypt php-zip
Pada perintah di atas selain PHP, ekstensi PHP berikut juga diinstal:
  1. MySql Extension: Untuk menggunakan fungsi MySql yang tersedia di PHP
  2. Curl Extension: Untuk membuat permintaan CURL melalui PHP, biasanya digunakan dalam mengimplementasikan panggilan API layanan web
  3. GD Extensio: Untuk mengaktifkan perpustakaan GD. PHP menggunakan library GD untuk tugas manipulasi gambar
  4. JSON Extension: Untuk memecahkan kode dan mengkodekan JSON melalui PHP
  5. Mcrypt Extension: Berisi berbagai fungsi enkripsi
  6. Zip Extension: Zip dan unzip melalui PHP
PHP menawarkan lebih banyak ekstensi, namun ini adalah yang paling umum digunakan. Jika diperlukan, kalian bisa memasang ekstensi nanti. Perhatikan juga bahwa libapache2-mod-php adalah Apache Module untuk menjalankan PHP. Modul ini menyediakan koneksi antara Apache dan PHP.
  • Memeriksa Instalasi PHP yang Berhasis, Ketik perintah berikut:
 echo "<? php phpinfo ();?>" | sudo tee /var/www/html/phpinfo.php
Ini akan membuat file phpinfo.php di direktori root. Ketik url ini di browser http://your-ip-address/phpinfo.php atau http://localhost/phpinfo.php jika menginstal secara lokal. Kalian akan melihat halaman seperti ini, menunjukkan konfigurasi PHP Kalian.

  • Instalasi phpMyAdmin, Instal phpMyAdmin melalui commannd:
sudo apt-get install phpmyadmin
  • Kalian akan diminta untuk memilih jenis server web. Pilihan defaultnya adalah apache2. Tekan tombol spasi untuk memilih. Sekarang tekan tombol Tab untuk menyorot tombol Ok, kemudian tekan tombol enter.
  • Kalian kemudian akan ditanya apakah akan mengkonfigurasi database untuk phpmyadmin dengan dbconfig-common. Pilih Yes dan klik enter.
 
  • Kalian kemudian akan diminta memasukkan password akun root MySql. Masukkan password yang anda ketik saat menginstall MySql. Gunakan tombol Tab untuk menyorot tombol Ok dan tekan enter.
  • Lakukan hal yang sama saat meminta konfirmasi password.

  • Memeriksa Instalasi phpMyAdmin yang berhasil, Buka url http://your-ip-address/phpmyadmin atau http://localhost/phpmyadmin di browser Anda. Jika phpMyAdmin berhasil diinstal, Anda harus melihat halaman login phpMyAdmin standar. Ketik root sebagai username, dan kata kunci MySql yang anda pilih tadi untuk mengakses database.
  • Aktifkan Apache Rewrite Module, Aktifkan Modul Rewrite di Apache, agar aplikasi Anda bisa memanfaatkan URL cantik seo-friendly, seperti http://website.com/posts/12/post-on-ubuntu/ (bukan http://website. com? post_id = 12). Kemungkinan besar Anda akan membutuhkan URL cantik di masa depan, lebih baik aktifkan sekarang juga.
a2enmod rewrite
  • Sekarang restart Apache agar perubahan ini menjadi live.
service apache2 restart
E. Hasil Yang Didapat
  • Dapat Membangun Web Server
E. Kesimpulan
Jadi dalam pembuatan web server tidak lah sulit namun hanya membutuhkan koneksi internet ataupun repository lokal.

F. Referensi

No comments:

Post a Comment